Hasil karya dari dapur kecilku supaya bisa dinikmati bersama keluarga kecilku

Sunday, January 22, 2012

Brownies Kukus Keju


Mendadak buatnya untuk tambahan mau ngasi Tante yang datang ke Bali. Kemarin sebenarnya  udah buat, tapi hari ini buat lagi. Kalo yang kemarin buat dua warna, brownis coklat lapis bawah, dan yang lapis atas brownies Keju. Pas td buat adonan nyisa, aku cetak di cup kecil gitu. Lumayan deh dapat 2 cup kecil, bisa dimakan sama suami, jd bisa nyicip juga rasa browkusnya. Xixixi.
 

Yang mau nyobain, ini resepnya, aku copas dr resep Bunda Ricke. Bunda, ijin copas ya :)
 


Brownies Kukus Keju
by Ricke 'Bunda Nadhifa' Indriani

Bahan A:
2 butir telur utuh (antero)
2 kuning telur
--> aku 3 butir telur utuh
 

100 gram gula pasir
1/2 sdt vanilla extract
1/2 sdt emulsifier
1/2 sdt garam

Bahan B (campur rata dan ayak):
75 gram terigu protein sedang
25 gram susu bubuk
20 gram maizena
1/2 sdt baking powder

Bahan C:
50 gram cream cheese, biarkan di suhu ruang
85 ml minyak goreng

Bahan D:
50 gram keju cheddar, potong dadu kecil-kecil, taburi 1 sendok makan terigu, aduk rata (bertujuan agar keju tidak mudah tenggelam dan mengendap di dasar adonan).
--> akuu diparut halus, dicampur ke dalam campuran tepung

Taburan:
Keju cheddar parut

Cara membuat:
- Panaskan kukusan, bungkus tutup kukusan dengan serbet bersih.
- Tim cream cheese, aduk sampai lembut. Masukkan minyak goreng. Aduk rata. Dinginkan. Sisihkan.
- Kocok bahan A (kecuali garam) sampai kental, putih dan berjejak. Masukkan garam, kocok lagi sebentar.
- Masukkan bahan B sedikit demi sedikit. Aduk rata.
- Taburkan bahan D, aduk rata perlahan.
- Masukkan bahan C, aduk dengan spatula karet sampai benar-benar rata dan homogen. Pastikan tidak ada yg mengendap di bagian bawah.
- Tuang ke loyang yg telah dialasi kertas roti ukuran 18x18x4 cm (atau 30x10x4 cm). --> aku pake loyang ukuran 22x10x6 cm
- Kukus dengan api sedang (jangan terlalu besar apinya ya) selama 40-45 menit sampai matang.
- Setelah matang, angkat. Dinginkan. Oles tipis dengan mentega kocok. Taburi keju cheddar parut.

Note: Adonan ini cukup kental, saat menuangkan campuran cream cheese dan minyak goreng, aduk perlahan sampai benar-benar rata dan homogen. Pastikan tidak ada yg mengendap di dasar adonan karena akan menyebabkan cake jadi bantat.

No comments:

Post a Comment