Hasil karya dari dapur kecilku supaya bisa dinikmati bersama keluarga kecilku

Sunday, April 8, 2012

Ayam Masak Kecap


Dah beberapa hari gak sempat update blog, pas lagi banyak kerjaan. Giliran dah bisa update, eh malah postingan ayam lagi. Jangan bosen ya, hihihi. Ini karna dah kehabisan ide mau masak apa, jadi deh masak ayam lagi. Tapi kali ini masak yang simpel aja dan cepat buatnya. Hayuuukkk buruan, yang mau nyobain check itu out resepnya yaaa.


Ayam Masak Kecap
by Tita Kusumaningrum

Bahan :
1/2 kg ayam, cuci bersih
1/2 sdm garam
1 buah jeruk nipis, ambil airnya.

7 siung bawang putih, iris halus
4 siung bawang merah, iris halus
1 buah tomat
7 biji cabe rawit utuh
1 buah bawang bombay, iris
2 lembar daun salam
1 ruas lengkuas
1/2 sdm garam
1 sdm gula
3 sdm kecap manis
2 sdm minyak untuk menumis
Air secukupnya

Cara Membuat :
- Lumuri ayam yang sudah dicuci bersih dengan garam dan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit.
- Goreng ayam setengah matang hingga sedikit kecoklatan.
- Tumis bawang merah dan bawang putih sampai matang dan harum. Masukkan tomat, cabe rawit, daun salam dan lengkuas.
- Tuang air secukupnya. Masukkan garam, gula dan kecap manis.
- Masukkan ayam yang sudah digoreng. Masak sampai matang dan bumbu meresap. Masak dengan api kecil sampai air sedikit berkurang.
- Masukkan bawang bombay. Masak sebentar. Lakukan tes rasa.
- Matikan api, angkat dan siap disajikan dengan nasi hangat.


Happy cooking :D


No comments:

Post a Comment