Hasil karya dari dapur kecilku supaya bisa dinikmati bersama keluarga kecilku

Monday, May 21, 2012

Banana Bread


Dikasih pisang 1 ikat yang dah matang banget. Kalau gak segera diolah bisa busuk. Ya sudah aku buat banana bread aja. Kebetulan suamiku mau ada seminar, jam 6 pagi dah harus berangkat. Kalo di Bali jam 6 masih gelap :D. Jadi aku buatkan banana bread buat bekalnya. jadi deh nguprek malam - malam. Sebagian pisangnya aku olah jadi pisang goreng crispy. nanti yah aku posting, belum edit foto, hihihi

Resepnya aku pake punya bunda Ricke yang sudah aku modif sedikit. Maaf yah Bun resepnya diacak - acak. hihihi. Udah cocok sama resepnya. Dijamin enaaakk deh. Gampang lagi buatnya. no mixer. Yukk cobain


Banana Bread
Adapted from Joy of Baking, modified by Ricke Idriani, modified again by Tita Kusumaningrum

Bahan :

230 gram terigu serba guna (protein sedang/segitiga biru)
80 gram gula pasir 
70 gram gula palem
2 sdt baking powder
1/4 sdt garam --> gak pake karena pakai margarin
2 butir telur ukuran besar, kocok lepas --> aku pake 3 butir telur ukuran sedang
113 gram butter/margarin, lelehkan dan dinginkan
450 gram pisang ( ambon / cavendish ), hancurkan dengan garpu
1 sdt pure vanilla extract --> aku pake pasta vanilla

Garnish atau taburan :

coklat chips dan keju parut
 


Cara Membuat :
- Panaskan oven 180'C. Siapkan loyang loaf (aku pakai ukuran 23x10x7 cm), olesi dasar dan sisinya dengan mentega, taburi dengan sedikit terigu. Sisihkan.
- Dalam sebuah mangkok/baskom yang agak besar, aduk dan ayak terigu, baking powder, dan garam. Masukkan gula pasir dan gula palem. Campur rata. Sisihkan.
3. Dalam mangkok lain, campur pisang, telur, mentega leleh dan vanilla. Aduk rata. Masukkan ke dalam campuran tepung dan aduk perlahan dengan spatula karet. Aduk cukup hanya sampai bercampur saja, tidak usah sampai lembut dan halus.
4. Tuang ke dalam loyang. Tata irisan pisang di atasnya. Panggang dalam oven selama 60 menit atau sampai matang dan kecoklatan. Lakukan tes tusuk dengan tusuk gigi atau lidi bersih.

No comments:

Post a Comment